Mitra di Kantin UNTAG : " Semoga tahun depan ada lagi ya mas ya"
Selasa, 07 Mei 2024 - 14:01:17 WIB || Dibaca: 341 kali
BUMY.UNTAG | SURABAYA - Halal bihalal di Taman Rekreasi Selecta kemarin memang meninggalkan kesan positif yang mendalam. Dari yang hanya sekedar menikmati suasana sampai yang ikut terjun berenang. Semua lebur dalam kecerian dan kebahagiaan. Beberapa mitra kantin yang paling berkesan adalah Bu Jimat yang buka stand di Kantin Untag no 7. Menurut Bu Jimat, baru kali ini diajak liburan keluar kota dan beliau sangat senang sekali. Hal ini senada dengan Bu Tun yang di Kantin UNTAG no 14, beliau juga berkesan dan sangat berterimakasih sudah diajak “healing”. Setelah kecerian dan kegembiraan yang dialami, para mitra juga berharap agar acara ini tidak berakhir di tahun ini saja. Besar harapan mereka agar setiap tahun diadakan acara-acara lagi seperti ini, seperti kata Pak Adi Kantin 04 dan Bu Nanik di kantin 22. Acara – acara ini hanyalah wadah atau cara, yang terpenting adalah silaturahmi tetap terjalin baik selamanya.
Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya || Katalog Ulisys Untag Surabaya